MediaProfesi.com
  • Fokus Utama
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Profil
  • Teknologi
  • Sosialita
  • Gaya Hidup
  • Mabruk TV
  • Media Partner
Senin, 23 Juni 2025
No Result
View All Result
  • Fokus Utama
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Profil
  • Teknologi
  • Sosialita
  • Gaya Hidup
  • Mabruk TV
  • Media Partner
Senin, 23 Juni 2025
No Result
View All Result
MediaProfesi.com
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Changan Automobile Gandeng Indomobil Untuk Mengembangkan dan Mendistribusikan Kendaraan Changan di Indonesia

Syamhudi Oleh Syamhudi
Changan Automobile Gandeng Indomobil Untuk Mengembangkan dan Mendistribusikan Kendaraan Changan di Indonesia

Jakarta, Media-profesi.com – Changan Automobile, salah satu produsen otomotif terkemuka di China, secara resmi menandatangani kerja sama strategis dengan Indomobil Group melalui Distributor Agreement untuk mendistribusikan kendaraan Changan di Indonesia.

Kesepakatan yang ditandatangani oleh Andrew Nasuri, Direktur, PT Indomobil Sukses Internasional Tbk. dan Chou Qing, Vice President of Changan Auto Southeast Asia Co. Ltd. diselenggarakan di Indomobil Tower, Jakarta pada tanggal 21 Februari 2025.

Changan Automobile, melalui anak perusahaannya yang sepenuhnya dimiliki, Mobitech Co., Ltd., yang bergerak di bidang perdagangan impor dan ekspor internasional serta operasi pasar luar negeri, menjalin kerja sama ini dengan Indomobil Group. Sementara itu, Indomobil Group, melalui anak perusahaannya PT IMG Sejahtera Langgeng, akan bertanggung jawab atas distribusi dan penjualan kendaraan Changan di Indonesia.

Kolaborasi ini bertujuan untuk menghadirkan solusi mobilitas yang inovatif dengan kendaraan berkualitas tinggi, efisien, dan modern bagi masyarakat Indonesia.

 “Indomobil dengan bangga mengumumkan kemitraan strategis dengan Changan Automobile untuk membawa kendaraan berkualitas tinggi ke pasar Indonesia. Dengan pengalaman luas kami dalam industri otomotif dan jaringan distribusi yang kuat, kami berkomitmen dalam menyediakan kendaraan yang berkualitas dan andal bagi masyarakat Indonesia,” ujar Andrew Nasuri, Direktur Indomobil Group.

Changan Automobile dan Potensi Pasar Kendaraan di Indonesia

Changan Automobile merupakan salah satu produsen otomotif terbesar di China dengan sejarah panjang dalam inovasi dan pengembangan teknologi kendaraan. Dengan fokus pada kendaraan berkualitas tinggi dan modern, Changan menawarkan produk yang sesuai dengan tren global dan kebutuhan pasar Indonesia.

Mr Shen Xinhua, General Manager of Changan Southeast Asia Business Unit, menyatakan, “Indonesia adalah pasar yang sangat potensial bagi kendaraan penumpang maupun komersial. Kami sangat antusias bekerja sama dengan Indomobil, yang memiliki pengalaman luas dalam mendistribusikan kendaraan di Indonesia. Kami yakin kemitraan ini akan membawa manfaat besar bagi konsumen Indonesia dan mendukung percepatan adopsi kendaraan.”

Strategi Indomobil – Changan : Memperkuat Inovasi dan Industri Otomotif Indonesia

Indomobil berkomitmen untuk memperkuat posisinya di industri otomotif Indonesia dengan menjalin kemitraan strategis bersama Changan, salah satu merek otomotif terkemuka dari Tiongkok. Kolaborasi ini sejalan dengan visi Indomobil dalam menghadirkan kendaraan inovatif dan berkualitas tinggi bagi pasar Indonesia.

Dengan infrastruktur yang kuat, termasuk pabrik sendiri, jaringan aftersales yang luas, serta tenaga kerja yang berpengalaman, Indomobil siap memastikan keberhasilan Changan di Indonesia. Kemitraan ini akan menghadirkan berbagai pilihan kendaraan yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia, dengan fokus pada teknologi canggih, desain modern, dan solusi transportasi yang inovatif.

Sebagai bagian dari Salim Group, Indomobil memiliki keunggulan dalam ekosistem bisnis yang solid untuk mendukung pertumbuhan yang berkelanjutan. Dengan memanfaatkan keunggulan ini, Indomobil dan Changan akan bekerja sama dalam menghadirkan produk yang melengkapi pasar otomotif yang ada, sekaligus berkontribusi pada perkembangan kendaraan penumpang maupun komersial di Indonesia. Kemitraan ini menjadi langkah penting menuju industri otomotif yang lebih inovatif dan kompetitif di Tanah Air.

Masa Depan Kemitraan Changan dan Indomobil

Kerja sama ini menandai langkah awal dalam memperkenalkan kendaraan Changan kepada konsumen Indonesia, dengan potensi ekspansi lebih lanjut di masa mendatang. Indomobil dan Changan akan terus bekerja sama dalam mengembangkan strategi pemasaran, meningkatkan penetrasi pasar kendaraan, serta menjajaki kemungkinan perakitan lokal di Indonesia untuk mendukung industri otomotif nasional yang berkelanjutan.

Dengan kerja sama ini, Indomobil dan Changan optimis dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan industri kendaraan penumpang maupun komersil di Indonesia. * (Syam)

Share1Tweet1Send

Related Posts

GELOMBANG PHK: Perang Dagang, dan Pasif-Agresif
Ekonomi

GELOMBANG PHK: Perang Dagang, dan Pasif-Agresif

Oleh Syamhudi
Minggu, 4 Mei 2025
BAIC Indonesia Luncurkan Dua Model X55 II Dengan Harga Mulai Rp 380 Juta
Ekonomi

BAIC Indonesia Luncurkan Dua Model X55 II Dengan Harga Mulai Rp 380 Juta

Oleh Syamhudi
Rabu, 30 April 2025
SIDANG POLITBIRO CHINA: Perang Dagang, Tanpa Pemenang
Ekonomi

SIDANG POLITBIRO CHINA: Perang Dagang, Tanpa Pemenang

Oleh Wahyu
Selasa, 29 April 2025
PRAGMATISME INGGRIS: Instrumen “Tumpul”, Tarif Trump
Ekonomi

PRAGMATISME INGGRIS: Instrumen “Tumpul”, Tarif Trump

Oleh Pratama
Senin, 28 April 2025
GUNCANGAN TRUMP: Harga Emas makin “Menggila”
Ekonomi

GUNCANGAN TRUMP: Harga Emas makin “Menggila”

Oleh Pratama
Jumat, 25 April 2025

RECOMMENDED

Inovasi AI Membawa Lebih Dekat ke Semua Orang

Inovasi AI Membawa Lebih Dekat ke Semua Orang

4 Mei 2025
Asuransi Astra Kembali Raih Indonesia Human Capital Awards 2025

Asuransi Astra Kembali Raih Indonesia Human Capital Awards 2025

4 Mei 2025

MOST VIEWED

  • Biaya Haji Musim 2023 Diusulkan Naik Menjadi Rp69 Juta per Jemaah Haji, Ini Alasan Menag

    Biaya Haji Musim 2023 Diusulkan Naik Menjadi Rp69 Juta per Jemaah Haji, Ini Alasan Menag

    559 shares
    Share 224 Tweet 140
  • Dokter Phedy Memiliki Keahlian Menangani Berbagai Masalah Tulang Belakang

    360 shares
    Share 144 Tweet 90
  • Mengawali Tahun 2023, Sharp Luncurkan LED TV Aquos IIOTO Series Terbaru

    352 shares
    Share 141 Tweet 88
  • Dable Terbitkan ‘Digital Media Landscape 2021’, Termasuk TOP 30 Media di Indonesia

    330 shares
    Share 132 Tweet 83
  • Kementerian Agama Buka Seleksi Petugas Haji 2023, Syarat Utama Wajib Penguasaan IT

    320 shares
    Share 128 Tweet 80
MediaProfesi.com

MediaProfesi menyediakan berita aktual

CATEGORY

  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Nasional
  • Profil
  • Sosialita
  • Teknologi
  • Uncategorized

© 2010 & 2021 MediaProfesi.com - Hak cipta oleh MediaProfesi.com

No Result
View All Result
  • Fokus Utama
  • Nasional
  • Ekonomi
  • Profil
  • Teknologi
  • Gaya Hidup
  • Sosialita

© 2010 & 2021 MediaProfesi.com - Hak cipta oleh MediaProfesi.com